PENGARUH AROMATERAPI LAVENDER TERHADAP DEPRESI PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CITEUREUP KOTA CIMAHI 2015
Sari
Gangguan mental yang paling sering ditemukan pada lansia adalah depresi. Prevalensi depresi pada lansia ditingkat pelayanan primer sekitar 5–17%. Depresi yang dialami oleh pasien bisa berupa menurunnya minat dan kemampuan dalam melakukan aktifitas sehari-sehari. Salah satu upaya non farmakologis yang dipercaya dapat mengatasi depresi adalah aromaterapi. Aromaterapi merupakan salah satu metode non farmakologis relaksasi yang dapat memberikan efek relaksasi, salah satunya adalah lavender. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh aromaterapi lavender terhadap depresi pada Lansia. Penelitian ini menggunakan desain pre-eksperimental dengan bentuk rancangan one group pretest-posttest design. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 35 orang dengan teknik purposive sampling dan analisa data dengan uji Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa rata-rata skor depresi sebelum diberikan Aromaterapi Lavender adalah 10.69 sedangkan rata-rata skor depresi setelah Aromaterapi Lavender adalah 5,54. Setelah dilakukan uji statistic didapatkan ada pengaruh Aromaterapi Lavender terhadap lansia yang mengalami depresi di Wilayah Kerja Puskesmas Citeureup KotaCimahi, (ρvalue 0,000; α 0,05). Dari hasil penelitian tersebut disarankan bagi Perawat Pukesmas untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan penanganan pasien depresi baik bersifat farmakologis maupun dengan non farmakologis dan juga melakukan sosialisasi tentang Aromaterapi Lavender pada masyarakat, sebagai salah satu tindakan untuk mengatasi masalah lansia yang mengalami depresi.
Teks Lengkap:
PDFDOI: https://doi.org/10.37160/bmi.v12i1.5
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
MEDIA INFORMASI (ISSN : 2086-3292 dan eISSN : 2655-9900) di publikasikan oleh Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya , Jln. Cilolohan No. 35, Kel.Kahuripan, Kec. Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 46115, Indonesia, Telp.(0265) 340186 Fax.(0265) 338939
Public Services :
Email : penelitian@poltekkestasikmalaya.ac.id
Media Informasi is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Visitor :