HUBUNGAN KARAKTERISTIK, JENIS KELASI BESI DENGAN KEPATUHAN TERHADAP KELASI BESI PADA PENYANDANG THALASSEMIA USIA REMAJA CHARACTERISTIC RELATIONSHIP, TYPES OF IRON CLASSES WITH COMPLIANCE WITH IRON CHELATION IN ADOLESCENT THALASSEMIC
Sari
ABSTRAK
Thalassemia dikenal sebagai penyakit genetik dialami seumur hidup yang akan membawa banyak masalah bagi penyandangnya baik sebagai dampak dari proses penyakitnya itu sendiri atau pun karena dari pengobatannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif yaitu untuk mendapatkan gambaran karakteristik , jenis dan kepatuhan terhadap kelasi besi pada penyandang thalassemia usia remaja di Tasikmalaya. Dalam pemilihan responden, peneliti menggunakan total sampling, yaitu peneliti memilih responden berdasarkan pada pertimbangan penelitian yang memenuhi kriteria yaitu seluruh penyandang thalassemia usia remaja yaitu sebanyak 73. Hasil pada penelitian ini ditemukan rata-rata usia responden adalah 14,5 tahun, Hb pratransfusi rata-rata 6,75 g/dl dengan rata-rata frekuensi 15,8 kali dalam setahun. Adapun rata-rata hb pratransfusi pasca intervensi sebesar 7,02 g/dl. Mayoritas responden berjenis kelamin perempuan dengan jumlah 40 orang (53,3%). Tingkat pendidikan reponden mayoritas SMP, yaitu sebanyak 35 orang (47,9%). Tingkat pendidikan ibu mayoritas berpendidikan SD, yaitu 25 orang (34,2%). Tingkat pendidikan ayah mayoritas adalah SD sebanyak 29 orang (39,7%). Sebagian besar responden menggunakan jenis kelasi jenis Deferiprone sebanyak 60 orang (82,2%) dengan tingkat kepatuhan obat sebanyak 39 0rang (40%) tidak patuh. Tidak ada hubungan antara jenis kelamin ( Pv=0,76), pendidikan responden (Pv=0,218) dan pendikan ayah (Pv=0,268) dengan kepatuhan terhadap obat kelasi besi. Terdapat hubungan antara pendidikan ibu dengan kepatuhan terhadap kelasi besi ( Pv= 0,042). Perlu adanya penelitian lebih lanjut faktor-faktor lain yang mempengaruhi kepatuhan terhadap kelasi besi pada penyandang Thalassemia dan perlu adanya penelitian tentang intervensi yang akan meningkatkan kepatuhan terhadap kelasi besi.
KATA KUNCI: Karakteristik, Kelasi besi , Thalassemia
ABSTRACT
Thalassemia is known as a lifelong genetic disease that will bring many problems to the sufferer either as a result of the disease process itself or because of its treatment. This study used a quantitative descriptive approach, namely to obtain a description of the characteristics, types and adherence to iron chelation in adolescent thalassemia sufferers in Tasikmalaya. In selecting respondents, the researcher used total sampling, namely the researcher chose respondents based on research considerations that met the criteria, namely all people with thalassemia in their teens, namely 73. The results in this study found that the average age of the respondents was 14.5 years, the average pre-transfusion Hb. an average of 6.75 g / dl with an average frequency of 15.8 times a year. The mean pre-transfusion hb after intervention was 7.02 g / dl. The majority of respondents were female with a total of 40 people (53.3%). The majority of respondents' education level is junior high school, namely as many as 35 people (47.9%). The majority of mothers have primary school education, namely 25 people (34.2%). The majority of fathers' education level is elementary school as many as 29 people (39.7%). Most of the respondents used the Deferiprone chelation type as many as 60 people (82.2%) with a drug adherence level of 39 people (40%) who did not comply. There is no relationship between gender (Pv = 0.76), respondent's education (Pv = 0.218) and father's education (Pv = 0.268) and adherence to iron chelation drug. There is a relationship between maternal education and adherence to iron chelation (Pv = 0.042). There is a need for further research on other factors that influence adherence to iron chelation in people with thalassemia and there is a need for research on interventions that will increase adherence to iron chelation.
KEY WORDS: Characteristics, Iron chelation, Thalassemia
Kata Kunci
Teks Lengkap:
PDF (English)DOI: https://doi.org/10.37160/bmi.v17i1.661
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
MEDIA INFORMASI (ISSN : 2086-3292 dan eISSN : 2655-9900) di publikasikan oleh Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya , Jln. Cilolohan No. 35, Kel.Kahuripan, Kec. Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat 46115, Indonesia, Telp.(0265) 340186 Fax.(0265) 338939
Public Services :
Email : penelitian@poltekkestasikmalaya.ac.id
Media Informasi is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Visitor :