PENGETAHUAN KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT PADA SISWA KELAS VI MI NAHDLATUL WATHAN PRINGGASELA LOMBOK TIMUR
Abstract
Kebersihan gigi dan mulut adalah suatu keadaan yang menunjukkan bahwa di dalam mulut seseorang bebas darikotoran seperti debris, plak, dan kalkulus. Meningkatkan kesehatan gigi dan mulut merupakan salah satu upaya yang dilakukan dalam pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut sejak usia dini. Tingkat kebersihan gigi dan mulut dapat diukur dengan suatu index yaitu Oral Hygiene Index Simplified (OHI-S) Masalah angka OHI-S pada siswa kelas VI MI Nahdlatul Wathan Pringgasela Lombok Timur termasuk kategori sedang. Tujuan Mengetahui pengetahuan tentang cara menjaga kebersihan gigi dan mulut pada siswa klas VI MI Nahdlatul Wathan Pringgasela Lombok Timur. Metode penelitian ini bersifat deskriptif dengan melibatkan 27 anak Sekolah Dasar sebagai responden serta pengumpulan data diperoleh melalui kuesioner. Hasil Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Pengetahuan siswa kelas VI MI Nahdlatul Wathan Pringgasela Lombok Timur tentang cara memilih sikat gigi yang baik dan benar ,cara menyikat gigi yang baik dan benar, waktu yang tepat untuk menyikat gigi, manfaat menyikat gigi, serta akibat bila tidak menjaga kebersihan gigi dan mulut termasuk dalam kategori baik
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.37160/jikg.v3i1.845
Refbacks
- There are currently no refbacks.
JIKG under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.