LITERATUR REVIEW: PENYAKIT PERIODONTAL PADA IBU HAMIL DITINJAU DARI BERBAGAI FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
Abstract
Latar Belakang : Kehamilan merupakan suatu proses fisiologis yang penting dalam kehidupan seorang wanita untuk memperoleh keturunan. Kehamilan adalah suatu masa dari mulai terjadinya pembuahan dalam rahim seorang wanita sampai janinya dilahirkan. penyakit periodontitis hampir diderita oleh manusia di seluruh dunia dan prevalensinya mencapai 50% dari jumlah populasi dewasa. Tujuan : Mengetahui faktor yang mempengaruhi penyakit periodontal ibu hamil. Study Design : Jenis penelitian ini yaitu systematic literature review. Pencarian jurnal dilakukan dari tahun 2016-2020 pada database Google Scholar, ScienceDirect Pubmed, dan ProQuest dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Stategi pencarian jurnal menggunakan PICOS. Jurnal dipilih berdasarkan sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi yang akan di review. Hasil : Berdasarkan hasil literature review pada 10 jurnal, telah didapatkan beberapa faktor yang mempengaruhi penyakit periodontal pada ibu hamil yaitu faktor perilaku dan faktor hormonal. Faktor perilaku yang mempengaruhi penyakit periodontal pada ibu hamil yaitu, pengetahuan, sosio ekonomi, kebiasaan menyikat gigi, kebersihan gigi dan mulut dan faktor hormonal yang mempengaruhi penyakit periodpntal pada ibu hamil yaitu, perubahan hormon, usia kehamilan, indeks plak, status indeks gingiva
Full Text:
UntitledDOI: https://doi.org/10.37160/jikg.v2i3.766
Refbacks
- There are currently no refbacks.
JIKG under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.