PENGGUNAAN PASTA GIGI HERBAL DAN NON-HERBAL DALAM PENURUNAN SKOR PLAK PADA GIGI
Abstract
Masalah: Salah satu indikator kesehatan gigi dan mulut ialah tingkat kebersihan rongga mulut. Hal tersebut dapat dilihat dari ada tidaknya deposit-deposit organik seperti pelikel, materi alba, sisa makanan, kalkulus, dan plak gigi. Masalah kesehatan gigi dan mulut yang terjadi umumnya disebabkan oleh plak gigi. Plak gigi dapat dicegah dengan tindakan preventif berupa menyikat gigi dengan pasta gigi. Dipasaran ada berbagai macam merek pasta gigi dengan bermacam-macam komposisi. Diantaranya pasta gigi yang mengandung bahan herbal dan pasta gigi tanpa kandungan herbal. Tujuan: Menjelaskan penggunaan pasta gigi herbal dan non-herbal dalam penurunan skor plak pada gigi. Metode: Systematic Literature Review ini menggunakan protokol dari Centre for Reviews and Dissemination, University of New York, tahun 2008. Academic database yang digunakan dalam pencarian artikel yaitu Google Scholar, DOAJ, SINTA, PubMed, dan Science Direct dengan kata kunci pencarian yaitu plak, plaque, pasta gigi herbal, herbal toothpaste, pasta gigi non-herbal, non-herbal toothpaste dan artikel yang didapat berjum;lah 31 artikel. Kemudian dievaluasi menggunakan PRISMA yang mengacu pada kriteria inklusi dan eksklusi berdasarkan PICOS. Sehingga didapatkan 8 artikel yang layak untuk di review. Hasil: Berdasarkan hasil review dari 8 artikel didapatkan bahwa pasta gigi herbal efektif dalam menurunkan skor plak pada gigi dan pasta gigi non-herbal tidak efektif dalam menurunkan skor plak pada gigi.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.37160/jikg.v2i2.712
Refbacks
- There are currently no refbacks.
JIKG under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.