SLR: KARIES PADA ANAK SEKOLAH DASAR DITINJAU DARI PERILAKU MENGGOSOK GIGI DI INDONESIA
Abstract
Penyakit karies gigi merupakan masalah utama dalam rongga mulut anak sampai saat ini. Karies gigi merupakan penyakit kronis dengan prevalensi yang cukup tinggi pada anak usia sekolah dasar 6-11 tahun. Tujuan penulisan ini untuk diketahuinya karies pada anak sekolah dasar ditinjau dari perilaku menggosok gigi di Indonesia. Jenis penelitian ini adalah analitik, cross sectional. Pencarian jurnal tahun 2015-2020 pada database Google Schoolar, GARUDA, Resechgate, dan DOAJ dalam bahasa indonesia dan bahasa inggris. Hasil : Berdasarkan hasil literature review pada 10 jurnal, perilaku menggosok gigi anak berdasarkan frekuensi menggosok gigi anak sudah menggosok gigi 2 kali sehari (77,8%) tetapi masih memiliki karies, berdasarkan waktu menggosok gigi anak belum menerapkan menyikat gigi dengan benar (63,9%), berdasarkan cara menggosok gigi anak salah sehingga gagal dalam mempraktikkan cara menggosok gigi (70%) dan masih banyaknya anak yang mengalami karies gigi yang tinggi 41,7%.
Full Text:
UntitledDOI: https://doi.org/10.37160/jikg.v2i3.768
Refbacks
- There are currently no refbacks.
JIKG under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.